Resep SAMBAL :
Sambal Kelapa Kering
Bahan Sambal Kelapa Kering :
- Cabai rawit
- 2 buah cabai merah keriting
- ½ kelapa setengah tua
- 1 siung bawang putih
- 4 lembar daun jeruk purut
- 1 sdm rebon, disangrai
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Gula merah secukupnya
- 100 ml air
- Minyak goreng untuk menumis
Cara membuat Sambal Kelapa Kering :
- Kelapa diparut kasar
- Ulek cabai merah, cabai rawit, bawang putih, daun jeruk purut, rebon, garam, dan gula pasir.
- Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum.
- Masukkan kelapa parut, aduk rata.
- Tambahkan air. Tunggu hingga meresap dan kering. Sambil dibolak-balik agar tidak hangus.
- Sajikan bersama sayur atau lalapan.
Comments
Post a Comment